DOA UNTUK RAJA
Mazmur 61
Pepatah Latin “Ubi societas ibi iustitia” berarti, “Di mana ada masyarakat, di sana ada hukum dan keadilan.” Harapan kita sebagai
masyarakat Indonesia adalah terciptanya keadilan. Semua pejabat pemerintah diharapkan menjalankan kepemimpinan dengan menegakkan hukum dan keadilan. Lord Acton pernah berkata,
“Kekuasaan cenderung korup, dan kekuasaan mutlak pasti
menyimpang.” Hal ini terjadi akibat ketidakmampuan pemimpin dalam mengelola
kekuasaan. Akibatnya, keadilan menjadi barang langka, dan rakyat pun kecewa
serta menderita.
Pemazmur mengajak kita untuk
mendoakan raja. Dalam doanya, pemazmur
memohon kepada TUHAN agar
raja diberi umur panjang. Namun, pemazmur tidak hanya berdoa untuk
umur panjang raja,
melainkan juga agar raja
senantiasa berada di hadapan Allah. Pemazmur memohon agar raja dijaga oleh kebenaran
dan kasih setia TUHAN. Hanya pemimpin yang hidup menurut jalan yang TUHAN
tunjukkan serta menaati segala ketetapan dan perintah- Nya yang akan mengalami
umur panjang (1 Raja-raja 3:14). Artinya, pemazmur berdoa agar raja dimampukan
memimpin rakyatnya sesuai kehendak TUHAN, sehingga keadilan dapat dinikmati
oleh rakyat.
Apa saja pokok doa keluarga
Saudara? Pastikan untuk mendoakan pemimpin negara kita dan para pemimpin dunia. Bukankah
kita semua rindu keadilan hadir di seluruh
muka bumi? Maka, doakanlah! (Wasiat)
DOA:
Tuhan, biarlah
kami sekeluarga ikut andil dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Kami mau terus mendoakan dengan sungguh-sungguh para pemimpin
bangsa kami. Amin.
